Operasi Berantas Jaya 2025, Polsek Cinere berhasil mengamankan sebanyak 61 orang juru parkir liar meresahkan di jalan.

Kapolsek Cinere, AKP Pesta Hasiholan Siahaan mengatakan para premanisme yang diamankan anggota sudah cukup meresahkan di masyarakat khususnya wilayah hukum Polsek Cinere.

“Pelaksanaan Operasi Berantas Jaya 2025 serentak dilaksanakan mulai dari 9 Mei sd 23 Mei 2025, untuk pelaksanaan operasi Polsek Cinere selama 10 hari berhasil kita amankan 61 orang terdiri dari juru parkir liar, pa ogah melakukan malak di tengah jalan, dan pengamen liar,” ujar Pesta kepada didampingi Kanit Reskrim Polsek Cinere Iptu Firman kepada Poskota usai pelaksanaan Operasi Berantas Jaya 2025 di Mapolsek Cinere, Senin sore, 19 Mei 2025.

Menurut Pesta, tujuan dari operasi ini guna menciptakan kondusifitas di wilayah terhindar dari permasalahan gangguan kamtibmas.

“Para premanisme kita amankan dari hasil patroli gabungan unit Reskrim dengan aparat Pol PP tingkat Kecamatan Limo dan Cinere,” ungkapnya.

Sementara itu, lanjut Pesta, keberadaan para premanisme ini sudah cukup meresehkan di masyarakat. Para pelaku kerap memaksa meminta uang ke pengendara.

“Setelah kita data selanjutnya diserahkan kepada Dinas Sosial Kota Depok untuk diberi pembinaan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *