Ngopi Kamtibmas Polsek Beji di Pos Sat Kamling 39 Kelurahan Pondok Cina

Depok, 25 Juli 2024 – Polsek Beji kembali melaksanakan kegiatan rutin “Ngopi Kamtibmas” yang kali ini diadakan di Pos Sat Kamling 39 Rt 02 Rw 0 Kelurahan Pondok Cina Kecamatan Beji Kota Depok, pada hari Rabu 24 Juli 2024 pukul 16:00 Wib.

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara aparat kepolisian dengan masyarakat serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya keamanan dan ketertiban di lingkungan.

Kapolsek Beji, Kompol Jupriono S.H, M.M memimpin langsung acara tersebut. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya sinergi antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

“Ngopi Kamtibmas ini merupakan wadah untuk mendengar aspirasi, keluhan, serta masukan dari warga. Kami berharap melalui kegiatan ini, hubungan baik antara polisi dan masyarakat dapat terus terjaga dan ditingkatkan,” ujar Kompol Jupri.

Acara ini dihadiri oleh tokoh masyarakat, Sekertaris Kelurahan Beji, Kasi Pemerintan Pondok Cina, Kasi Kemasyarakatan Pondok Cina, Kasi Ekonomi Pondok Cina, perangkat RT/RW, Tokoh Masyarakat, serta warga sekitar.

Diskusi berlangsung hangat dan penuh keterbukaan, dimana berbagai isu terkait keamanan lingkungan seperti pencurian, kenakalan remaja, dan peredaran narkoba menjadi topik utama.

Pihak kepolisian juga memberikan edukasi mengenai langkah-langkah pencegahan kejahatan dan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan.

Salah satu warga, Bapak Satria, mengapresiasi inisiatif Polsek Beji dalam menyelenggarakan kegiatan ini. “Kami merasa lebih dekat dengan aparat kepolisian dan semakin paham tentang peran kami dalam menjaga keamanan. Semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut,” ungkapnya.

Selain diskusi, acara juga diisi dengan sesi tanya jawab dan pembagian kontak layanan pengaduan 110 Polres Metro Depok, Polsek Beji. Harapannya, warga dapat dengan mudah menghubungi pihak kepolisian jika menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan mereka.

Dengan adanya kegiatan Ngopi Kamtibmas, Polsek Beji berharap dapat terus membangun kerjasama yang solid dengan masyarakat guna menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan bebas dari tindak kejahatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *