Depok, 26 Mei 2025 —Suasana penuh antusiasme menyelimuti SMUN 10 Depok, Kelurahan Curug, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, saat kegiatan Police Goes to School kembali digelar oleh Polsek Bojongsari.
Kegiatan yang bertujuan menanamkan kesadaran hukum sejak dini ini dihadiri langsung oleh Iptu Patiar Manalu, SH, yang memberikan penyuluhan hukum kepada para siswa. Dalam pemaparannya, Iptu Patiar menekankan pentingnya kedisiplinan, kepatuhan terhadap hukum, serta sikap bijak dalam bermedia sosial—terutama di tengah perkembangan teknologi digital yang begitu pesat.
Tak hanya itu, Iptu Patiar juga mengingatkan para pelajar untuk menjauhi narkoba, tawuran pelajar, dan segala bentuk tindakan negatif yang dapat merusak masa depan mereka. “Kami hadir untuk membangun kesadaran hukum sejak dini, agar adik-adik pelajar menjadi generasi yang taat aturan dan mampu membedakan mana yang benar dan salah,” ujar Iptu Patiar di hadapan ratusan siswa yang menyimak dengan penuh perhatian.
Kegiatan ini disambut hangat oleh pihak sekolah. Kepala SMUN 10 Depok menyampaikan apresiasinya dan berharap program seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan.
“Kami berharap sinergi antara kepolisian dan sekolah dapat terus terjalin dalam membina karakter siswa agar menjadi pribadi yang bertanggung jawab,” ungkap kepala sekolah.
Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi dialog interaktif, di mana siswa diberikan kesempatan untuk bertanya langsung kepada pihak kepolisian mengenai berbagai persoalan yang berkaitan dengan hukum dan media sosial. Melalui program ini, Polsek Bojongsari berharap bisa terus menjalin komunikasi yang kuat dengan generasi muda, sekaligus membekali mereka dengan pemahaman hukum yang kuat sebagai bekal menjalani kehidupan di era digital.–