Depok, 30 November 2024 – Pengamanan pendistribusian kotak suara dan bilik suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 Kota Depok dilakukan dengan ketat untuk memastikan kelancaran dan keamanan logistik menuju Gudang KPUD Kota Depok yang terletak di Jl. Tumaritis 1, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis.
Kegiatan distribusi logistik ini dilakukan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Beji dengan mengawal setiap tahap pengiriman secara langsung. Petugas pengamanan, yang terdiri dari aparat kepolisian, TNI, dan Satpol PP, turut dilibatkan untuk memastikan kotak suara dan bilik suara tiba di lokasi tujuan dengan aman.
“Keamanan dan ketertiban selama proses pendistribusian ini sangat penting untuk menjaga integritas pelaksanaan Pilkada, memastikan logistik sampai tepat waktu dan dalam kondisi baik, hingga tahapan Pilkada selesai” kata Kapolsek Beji, Kompol Jupriono, SH, MM, yang memimpin jalannya pengamanan.
Distribusi kotak suara dan bilik suara dimulai sejak pagi hari dan dijadwalkan akan selesai pada sore hari. Setiap kendaraan pengangkut logistik dijaga ketat, dan petugas keamanan melakukan pemantauan langsung di sepanjang rute yang dilalui, mulai dari Kecamatan Beji hingga ke gudang KPUD di Kecamatan Cimanggis.
Selain itu, PPK Beji juga memastikan bahwa proses distribusi ini dilakukan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh KPU, agar tidak ada kekeliruan dalam pengiriman dan barang yang diterima di gudang KPUD sesuai dengan jumlah dan jenis yang tercatat.
Pilkada Serentak 2024 di Kota Depok yang sudah dilaksanakan diketahui berjalan aman dan diikuti oleh ribuan pemilih, dengan berbagai tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di sejumlah kecamatan. Oleh karena itu, pengamanan dan distribusi logistik kembali ke gudang KPUD menjadi salah satu aspek vital dalam suksesnya hasil dari pelaksanaan Pilkada.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran hingga rangkaian Pilkada ini berlangsung dengan aman, jujur, dan adil,” tambah Kompol Jupri.
Pendistribusian kotak suara dan bilik suara ini merupakan langkah awal dari serangkaian tahapan Pilkada yang akan terus diawasi hingga hari pelantikan Walikota dan wakil walikota serta Gubernur dan wakil Gubernur.