Kapolsek Bojongsari Gelar Kegiatan Subuh Keliling di Masjid Jami Al Ikhlas, Bojongsari Baru

Depok – Kapolsek Bojongsari Kompol Fauzan Thohari beserta anggota Polsek Bojongsari menggelar kegiatan Sholat Subuh Keliling di Masjid Jami Al Ikhlas, Jl. Bakti, RT 01/RW 03, Kelurahan Bojongsari Baru, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok, pada Minggu (15/9/2024).

Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh agama, tokoh masyarakat, serta warga setempat.
Kapolsek Bojongsari mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah Kelurahan Bojongsari Baru.

“Melalui kegiatan seperti ini, kami ingin lebih dekat dengan masyarakat dan menjalin hubungan yang harmonis, serta bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban,” ujar Kapolsek.

Kegiatan Subuh Keliling juga menjadi bagian dari upaya cooling system untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).

Kompol Fauzan menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga lingkungan yang aman dan kondusif.

“Kami mengajak seluruh warga untuk terus bekerja sama menjaga Harkamtibmas (Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat), sehingga tercipta suasana yang aman dan tentram di wilayah ini,” tambahnya.

Warga menyambut baik inisiatif Polsek Bojongsari ini dan berharap kegiatan serupa terus diadakan secara rutin sebagai sarana memperkuat kebersamaan dan keharmonisan antara aparat kepolisian dan masyarakat.

Kegiatan Subuh Keliling ini merupakan salah satu bentuk pendekatan kepolisian kepada masyarakat, dengan harapan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman, damai, dan nyaman di wilayah Bojongsari Baru.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *